Puisi : Putu Oka Sukanta
Ting
Genta bergoyang
Mengirim gelombang
Menyelusup jauh
Ke puncak dan ke lembah
Kesadaran akan keberadaan
Keterbatasan manusia.
Ting,
Ting..Ting…
Ting,Ting, Ting
Anak Genta menari
Nari
Gelombang kebisingan
Meniru,
Memperebutkan,
Mengatas namakan,
Melebihi yang sudah lebih.
Tok,
Tok, Tok,
Tok, Tok, Tok
Suara daun pintu
Mengisyaratkan
TIARAP.
Orang orang ditutup matanya
Mencari keadilan.
Dor,
Dor, Dor,
DOR DOR DOR.
SI KUAT
MAKAN
SI LEMAH.
t
I
n
g.*
Rmangun, 14.11.23
Foto : diambil dari laman facebook Putu Oka Sukanta