Kembali Seorang Veteran AS Terluka Di Oakland

Seorang bekas anggota militer AS, Kayvan Sabeghi (32 tahun), terluka parah setelah serangan polisi terhadap pemogokan umum dua hari yang diorganisir aktivis anti keserakahan korporasi di Oakland, California, tadi malam (4/10).

Sabeghi adalah bekas pasukan ranger Amerika dalam perang di Irak dan Afghanistan. Ia bersama teman-temannya sesama veteran telah bergabung dalam gerakan menentang kekuasaan wall street sejak pekan lalu.

Menurut laporan rekannya, Sabeghi sempat ditangkap polisi dan dipenjara. Polisi bahkan menolak merawat dia saat diketahui terluka parah. Kayvan saat ini dikabarkan sudah dirawah di Rumah Sakit Highland.

Sabeghi termasuk diantara 100-an aktivis yang ditangkap tadi malam. Kelompok veteran menuding bahwa polisi telah memukul Sabeghi dengan tongkat pada bagian bahu, tulang rusuk, dan punggungnya.

Bentrokan dengan polisi di Oakland sudah terjadi sejak minggu lalu. Sejak itu, gerakan perlawanan telah berkembang menjadi solidaritas dan perlawanan luas. Kota Oakland pun dilumpuhkan selama dua hari oleh pemogokan umum.

Aktivis anti-kapitalis bahkan berhasil mengusai pelabuhan barang di kota itu. Berbagai sektor rakyat, seperti pekerja, guru, sopir taksi, dan rakyat umum, terlibat dalam aksi selama dua hari itu.

Pekan lalu, seorang veteran perang Irak lainnya, Scott Olsen, juga terluka parah akibat serangan brutal polisi. Kabar tentang kejadian yang menimpa Olsen membangkitkan rasa simpati dan solidaritas. Orang-orang pun berbaris di jalanan untuk memprotes kebiadaban polisi di Oakland.

Share your vote!


Apa reaksi Anda atas artikel ini?
  • Fascinated
  • Happy
  • Sad
  • Angry
  • Bored
  • Afraid