33 Negara Amerika Latin Tolak Kehadiran Zelensky

Lebih dari tiga puluh negara Amerika Latin dan Karibia yang tergabung dalam Komunitas Negara-Negara Amerika Latin dan Karibia (CELAC) menolak kehadiran Presiden Ukraina Volodimir Zelensky dalam agenda Pertemuan Uni Eropa(UE)-CELAC Summit 2023 di Brussel, Belgia. Kantor berita resmi Kuba, Prensa Latina mengabarkan, sedianya Zelensky diundang oleh Spanyol untuk menghadiri pertemuan yang akan diadakan pada 17-18 Juli 2023.

Selain menolak kehadiran Presiden Ukraina, negara-negara CELAC juga menolak pencantuman dukungan terhadap Ukraina dalam draf deklarasi bersama dari pertemuan tersebut. Draf ini terdiri dari 21 halaman yang diajukan oleh blok Uni Eropa kepada CELAC.

Sebelumnya, Perwakilan Tingkat Tinggi Uni Eropa untuk Hubungan Internasional dan Kebijakan Keamanan Josep Borrell beserta Presiden Uni Eropa Ursula von der Leyen telah berupaya agar seluruh negara di dunia mengambil sikap yang sama terhadap konflik Rusia-Ukraina.  

UE-CELAC Summit 2023 adalah forum pertemuan tingkat tinggi pemimpin negara-negara Uni Eropa dan Amerika Latin serta Karibia yang sudah dilangsungkan sejak tahun 2013.  

Prensa Latina memberitakan bahwa draf deklarasi akan mendukung dialog yang serius dan keputusan diplomatik yang konstruktif untuk mengakhiri konflik Ukraina. (dom)

[post-views]