Pergantian Sekjen PRIMA, Taktik Menjadi Partai Pemenang PEMILU 2029

Jakarta, Berdikari Online-Dewan Pimpinan Pusat Partai Rakyat Adil Makmur (DPP PRIMA) baru saja melakukan pergantian Sekretaris Jenderal. Pergantian Sekretaris Jenderal dilaksanakan melalui Keputusan Rapat Harian DPP PRIMA. Dalam rapat tersebut memutuskan dan menunjuk Adi Prianto, S.H (Ton) sebagai Pejabat Sementara (Pjs) Sekretaris Jenderal Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA).

Berdasarkan hasil wawancara dengan Tim Berdikari Online, Rabu, (6/11/2024), Ton menyampaikan bahwa tanggung jawab Sekjen di PRIMA sangat vital sebab akan mengurus persoalan internal partai. Oleh sebab itu, kepercayaan ini akan dijalankan sesuai dengan Rule Partai agar Partai bisa maju dan menjadi Partai pemenang PEMILU tahun 2029.

“Saya diamanahkan menjadi Sekjen adalah mempersiapkan infrastruktur keorganisasian Partai dan rekruitmen keanggotaan berusia 20-30 tahun di seluruh level struktur. Sehingga pada saat pelaksanaan kongres, pengurus pusat dan daerah diisi oleh anak-anak muda,” ujar Ton.

Ia juga menjelaskan bahwa meskipun saat ini posisi PRIMA sudah berada dalam lingkup kekuasaan, akan tetapi perekrutan keanggotaan dan persiapan-persiapan kelengkapan administrasi harus tetap dilakukan untuk mempersiapkan pendaftaran sebagai peserta PEMILU tahun 2029 mendatang.

“Kita tidak boleh terlena hanya karena posisi Partai saat ini, sebab hal itu tidak akan menjamin untuk lolos sebagai peserta PEMILU. Perekrutan anggota dan perapian struktur ke tingkatan paling bawah harus tetap dilakukan. Untuk mejadi peserta PEMILU segala sesuatu yang berkaitan dengan syarat-syarat yang telah ditetapkan oleh KPU harus dipenuhi. Kita sudah ada pengalaman itu, ke depan kekurangan kita yang lalu bisa dengan mudah diperbaiki,” kata Ton lagi.

Ton juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan ada agenda konsolidasi keorganisasian antara DPP dan DPW dalam bentuk rapat koordinasi, seluruh tahapan ini akan berakhir pada Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang rencananya mau digelar pada Minggu kedua Desember 2024. Rapimnas tersebut akan memutuskan hal strategis bidang organisasi, politik dan ideologi.

Terakhir Ton menegaskan konsolidasi internal bertujuan untuk merapikan struktur sampai ke tingkatan terbawah agar tahun 2025 mesin Partai bisa berjalan dengan efektif dan efisien menuju persiapan sebagai peserta dan menjadi Partai pemenang di PEMILU 2029 mendatang.

(Feby)

[post-views]